ombak sedang mengejar
bibir seakan membisu seperti batu
tak bisa berbicara
hanya bisa pasrah menantinya
dingin lautan menyelimuti badan
nyawa sudah tak tertahan
diserbu segerombolan ikan
hingga habis tak disisakan
untuk jadi kenagan
tim forensik kepolisian
harapku kepada kalian bagai seakan sirna
ombak itu selalu datang ke tepian
tapi ombak yang kumaksud bukan air
melainkan sebuah kepastian
dari sebuah ucapan perjanjian
aku tak tahu kenapa kalian bisa menjadi terhormat
walau ada kasus yang menjerat dan mengikat
sehingga citra kalian tidak lagi bulat
ku tau semua tidak seperti itu
tapi aku tak mau hanya melihat kabar palsu
yang hanya semu bila mata ini tertumpu
ah sudah
aku tak mau jadi pendusta
yang lupa akan agama
tapi aku manusia
mudah tergoda oleh nafsu fana
aku hanya punya 2 pilihan
dan akau akan memilih pilihan yang terbaik
bagi ku dan bagi orang di sekitarku
mudah-mudahan harapku takan jadi semu
No comments:
Post a Comment